Pesan Jokowi di HUT ke-77 RI: Indonesia Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat
MEDIA BERITA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak seluruh masyarakat untuk bersatu padu mendukung agenda besar Indonesia Maju. Ucapan itu disampaikan Jokowi dalam rangka HUT ke-77 RI.
Kepala negara menekankan komitmen kerja keras, inovasi, dan kreativitas untuk Indonesia Maju. Dia berharap, RI bisa pulih dan bangkit lebih kuat.
"Mari bersatu padu mendukung agenda besar pencapaian Indonesia Maju, dengan komitmen dan kerja keras, dengan inovasi dan kreativitas. Indonesia pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat. Dirgahayu Republik Indonesia!" tulis Jokowi lewat akun Twitter @jokowi seperti dilihat Rabu (18/7).
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga mengingatkan bahwa RI harus tetap waspada terkait krisis yang masih menghantui dunia. Lebih dari itu, ada geopolitik dunia yang mengancam kawasan.
"Saya tegaskan kembali bahwa kita harus selalu waspada, hati-hati, dan siaga. Krisis demi krisis masih menghantui dunia. Geopolitik dunia mengancam keamanan kawasan," kata Jokowi saat Pidato Kenegaraan di Gedung DPR-MPR.
Jokowi berpesan agar bangsa Indonesia harus selalu 'Eling lan Waspodo', atau harus ingat dan waspada. Selain itu, harus selalu cermat dalam bertindak.
"Kita harus selalu hati-hati dalam melangkah. Saya tegaskan kembali. Agenda besar bangsa tidak boleh berhenti. Langkah-langkah besar harus terus dilakukan," ujarnya.
Jokowi mengajak seluruh komponen bangsa untuk bersatu padu. Ia juga mengajak bangsa mendukung agenda besar bagi pencapaian Indonesia Maju.
0 Response to "Pesan Jokowi di HUT ke-77 RI: Indonesia Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat"
Posting Komentar